Banyak orang ingin menjadi tampan dan cantik dalam waktu singkat. Cara operasi plastik alias oplas menjadi salah satu cara yang paling sering dilakukan demi estetika. Bahkan apabila mendapatkan hasil oplas Korea terbaik ala artis terkenal, tentunya akan menjadi suatu kesenangan tersendiri.
Di balik tren operasi plastik yang saat ini tengah berkembang, tentunya ada berbagai manfaat dan risiko yang perlu Anda ketahui sebelum menjalankannya. Apalagi, operasi plastik dilakukan dengan berbagai prosedur yang cukup panjang.
Manfaat Tersembunyi dari Operasi Plastik
Memiliki wajah yang proporsional ala artis Korea kini banyak menjadi tren dan diminati oleh banyak orang. Tidak jarang, tindakan operasi plastik dilakukan hanya demi estetika tubuh semata. Padahal, ada banyak sekali manfaat lain yang bisa didapatkan dari proses oplas, seperti:
- Memperbaiki kecacatan struktur wajah
Operasi plastik pada dasarnya dapat digunakan sebagai tahap rekonstruksi wajah yang mengalami kecacatan, baik sejak kecacatan sejak lahir atau karena adanya insiden tertentu. Dengan kata lain, operasi plastik ini dapat dijalankan dengan alasan medis.
Sebagai contoh, yakni jika Anda mengalami kecelakaan yang membuat wajah Anda terkena air keras. Atas dasar ini, maka tim medis dapat menjalankan prosedur operasi untuk mengembalikan wajah ke bentuk yang lebih proporsional.
- Menjadikan Anda semakin good-looking
Operasi plastik juga dapat dijalankan dengan tujuan estetik, yakni jika Anda sebenarnya sudah memiliki bentuk wajah yang cukup baik, namun ingin diubah sedemikian rupa sehingga mendapatkan hasil oplas Korea terbaik layaknya artis-artis terkenal.
Artikel Terkait : Berbagai Alat Untuk Analisa SEO Website
Jenis operasi plastik dengan tujuan estetika ini pun beragam, baik yang berupa operasi payudara, hidung, mata, dan sebagainya. Bahkan membentuk struktur wajah baru juga bisa dilakukan dengan tindakan bedah plastik tersebut.
Mempertimbangkan Risiko Operasi Plastik
Di balik berbagai manfaatnya yang membuat Anda semakin percaya diri dengan penampilan, nyatanya operasi plastik juga memiliki risiko yang cukup besar. Apalagi, jika tidak dilakukan pada dokter yang tepat dan profesional.
Alih-alih ingin mendapatkan bentuk tubuh yang lebih baik, justru hasil yang didapatkan malah sebaliknya. Oleh karenanya, Anda perlu memperhatikan beberapa risiko berikut sebagai bahan pertimbangan sebelum memutuskan untuk menjalankan operasi plastik ala Korea.
- Saraf vital yang rusak
Tindakan bedah apapun tentu memiliki risiko tinggi, termasuk bedah plastik. Beberapa orang yang ingin mendapatkan hasil oplas Korea terbaik harus gigit jari karena tindakan yang dilakukan ternyata memiliki efek samping pada saraf wajah atau bagian tubuh lainnya.
Kegagalan operasi plastik sering kali membuat para pasien menjadi kesulitan untuk menyampaikan mimik muka secara sempurna atau bahkan terlihat tidak sesegar biasanya. Jika semakin parah, bukan tidak mungkin akan terjadi kerusakan permanen akibat tindakan oplas tersebut.
- Luka yang infeksi
Setelah dilakukan operasi, tidak jarang pasien bedah plastik akan mengalami infeksi dan peradangan pada kulit. Apalagi, jika tindakan tidak dilakukan oleh dokter ahli yang jauh lebih profesional. Bahkan tidak jarang, infeksi ini menjadi semakin parah jika tidak ditangani dengan baik.
Di banyak kasus, sebenarnya hal-hal semacam ini sudah dapat ter-tangani dengan baik. Namun tentu saja tidak sedikit kasus infeksi berujung pada cacat fisik bahkan kematian karena adanya mal-praktik tindakan bedah oleh dokter abal-abal.
Demikian beberapa hal yang perlu Anda tahu mengenai hasil oplas Korea terbaik dan beragam manfaat serta risiko yang dapat terjadi. Lantas, sudahkah Anda mempersiapkan diri?